Jumat, 31/10/2008 14:45 WIB
DetikNews-Beijing - Seorang ibu tega membunuh putrinya yang cacat. Namun wanita itu lolos dari hukuman penjara. Hah?!Kejadian ini terjadi di Beijing, China seperti dilansir kantor berita Reuters, Jumat (31/10/2008).Kepada pengadilan Beijing, Li Daohong mengungkapkan beban yang ditanggungnya selama mengurus anak perempuannya yang telah berusia 20 tahun.Dikatakan wanita berusia 47 tahun itu, dirinya telah menghabiskan semua uang selama 20 tahun untuk mengurus putrinya, Xiao Fei.Menurut Li, dia telah pergi ke berbagai penjuru China untuk mencoba mengobati putrinya yang menderita kelumpuhan otak. Akibat penyakitnya itu, Xiao bahkan tak mampu pergi ke kamar mandi seorang diri.Dalam keputusasaan, Li membawa putrinya ke sebuah hotel di Beijing. Di sana, Li memberikan 200 lebih pil tidur pada anak gadisnya yang malang. Li kemudian membekap putrinya dengan handuk dan selimut setelah dia tertidur.Di pengadilan, Li mengakui semua perbuatannya. Pengadilan pun menerima alasan perbuatannya. Pengadilan Beijing menyatakan, Li "telah menghabiskan banyak energi dan uang untuk korban dan beban psikologis yang memuncak tak bisa lagi ditanggungnya."Karena itu pengadilan hanya menjatuhkan penangguhan hukuman penjara 3 tahun. Itu artinya Li tidak harus mendekam di balik jeruji sel. (ita/iy)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment